Upaya Pemerintah Daerah Untuk Peningkatan Kesejahteraan Sosial Penyandang Disabilitas Menuju Kalteng Makin Berkah

Rabu, 25 Sep 2024, 15:47:34 WIB - 141 View
Share
Upaya Pemerintah Daerah Untuk Peningkatan Kesejahteraan Sosial Penyandang Disabilitas Menuju Kalteng Makin Berkah

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Tengah Menyampaikan Materi “Upaya Pemerintah Daerah Untuk Peningkatan Kesejahteraan Sosial Penyandang Disabilitas Menuju Kalteng Makin Berkah”. (Rabu, 25 September 2024).

 

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Fasilitasi dan Monitoring Bidang Sosial Tahun 2024 dengan Tema “Peningkatan Kesejahteraan Sosial Penyandang Disabilitas Menuju Kalteng Makin Berkah” yang diselenggarakan oleh Biro Kesejahteraan Masyarakat Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah.

 

Penyandang  disabilitas  adalah  setiap  orang  yang  memiliki  keterbatasan  fisik, intelektual,   mental   dan/atau   sensorik   dalam  jangka   waktu   lama   serta  mengalami hambatan  dan  kesulitan  saat  berinteraksi  dengan  lingkungan. Pemberdayaan  penyandang  disabilitas  melalui  pengembangan  kegiatan  produktif  harus dilakukan  agar  menghasilkan  keterampilan/usaha  yang  memiliki  nilai  tambah  dan berorientasi  pasar  bagi  penyandang  disabilitas  serta  penyandang  disabilitas  mampu mandiri dan tidak menjadi beban orang lain.

 

Pemberdayaan terhadap para penyandang disabilitas merupakan bagian penting dari perencanaan pembangunan yang sejalan dengan Visi Misi Gubernur Kalimantan Tengah. Melalui Program kewirausahaan akan menciptakan lapangan kerja baru bagi penyandang disabilitas untuk memperoleh penghasilan yang layak serta memenuhi kebutuhan hidupnya secara mandiri. Hal tersebut juga berdampak pada pengurangan angka kemiskinan di Indonesia.

 

Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Koperasi dan UKM mendorong para penyandang disabilitas bisa menjadi menjadi seorang wirausahawan. Pengenalan tersebut  mulai dari literasi keuangan, validasi kemasan produk, strategi pengembangan bisnis melalui digital marketing, Peningkatan SDM pelaku usaha, hingga keberlanjutan bisnis seperti Kerjasama antar UMKM.

 

Pemanfaatan Teknologi sebagai kekuatan utama Pelaku UMKM Disabilitas untuk memperluas jangkauan pasar, meningkatkan efisiensi operasional, serta meningkatkan kualitas produk dan layanan.

 

#birokesrasetdakalteng

#umkmpenyandangdisabilitas

#kaltengmakinberkah

Kontak

Email: diskopukm1@gmail.com
Website: http://diskopukm.kalteng.go.id
Jl. Willem A. Samad No.7, Menteng, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya,           Kalimantan Tengah 73112

Link Terkait

Kalteng