Menkop: Kop Des Merah Putih Jadi Momentum Peningkatan Kontribusi Koperasi Pada PDB Nasional

Kamis, 13 Mar 2025, 15:01:29 WIB - 9 View
Share
Menkop: Kop Des Merah Putih Jadi Momentum Peningkatan Kontribusi Koperasi Pada PDB Nasional

Nomor: 56/Press/SM.4.1.KOP/III/2025

Siaran Pers

Menkop: Kop Des Merah Putih Jadi Momentum Peningkatan Kontribusi Koperasi Pada PDB Nasional

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi kembali menekankan peran strategis Koperasi Desa (Kop Des) Merah Putih terhadap upaya meningkatkan kontribusinya terhadap perekonomian daerah hingga nasional.

Ide pembentukan Kop Des Merah Putih ini didasarkan pada realitas desa yang masih banyak masyarakatnya hidup di bawah garis kemiskinan dan tingkat kesejahteraan yang rendah. Maka itu Menkop Budi Arie menyatakan dengan dimobilisasi oleh Kop Des Merah Putih, diharapkan roda perekonomian di desa akan semakin bergeliat sehingga pada akhirnya akan berdampak pada peningkatan kontribusi koperasi terhadap perekonomian daerah hingga nasional.

"Pak Presiden (Prabowo Subianto) berharap koperasi bisa memberikan sumbangsih yang signifikan bagi perekonomian nasional. Saya harap dengan Kop Des Merah Putih ini bisa memunculkan gairah dan sumbangan yang signifikan dari koperasi untuk perekonomian daerah dan nasional," kata Menkop Budi Arie dalam sambutannya pada acara Rapat Koordinasi (Rakor) Tingkat Provinsi dengan tema “Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih” di Jakarta, Rabu (12/03).

Dalam rangka mewujudkan target pembentukan 70.000 unit Kop Des Merah Putih ini, Menkop Budi Arie berharap dukungan yang maksimal dari pemerintah daerah. Pasalnya pemerintah daerah hingga tingkat desa adalah ujung tombak bagi pencapaian terget tersebut. Menurutnya, pemerintah daerah mulai dari tingkat Provinsi hingga desa adalah yang paling memahami dan paling mengetahui potensi serta karakteristik wilayahnya.

Dalam Rakor yang dihadiri oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM seluruh Indonesia, Menkop juga mengatakan bahwa Kementerian Koperasi tidak bisa sendiri tapi kalau dikerjakan bersama dengan pemerintah Provinsi hingga Kabupaten akan jauh lebih realistis.

Menkop Budi Arie juga menegaskan bahwa Kop Des Merah Putih akan menjadi alat yang strategis untuk mengoptimalkan potensi yang ada di desa. Bahkan melalui Kop Des ini akan membantu target pemerintah untuk menekan tingkat kemiskinan ekstrem di desa.

Jakarta, 12 Maret 2025
Humas Kemenkop RI

Kontak

Email: diskopukm1@gmail.com
Website: http://diskopukm.kalteng.go.id
Jl. Willem A. Samad No.7, Menteng, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya,           Kalimantan Tengah 73112

Link Terkait

Kalteng