Kunjungan Asisten Deputi Perlindungan dan Kemudahan Usaha Mikro Kemenkop RI Bapak Muhammad Firdaus, S.E., M.M

Selasa, 06 Agu 2024, 09:42:16 WIB - 364 View
Share
Kunjungan Asisten Deputi Perlindungan dan Kemudahan Usaha Mikro Kemenkop RI Bapak Muhammad Firdaus, S.E., M.M

Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Tengah menerima Kunjungan Asisten Deputi Perlindungan dan Kemudahan Usaha Mikro Kemenkop RI Bapak Muhammad Firdaus, S.E., M.M membahas Sinergitas Program Pusat dan Daerah dalam Peningkatan SDM Pelaku Usaha di Kalimantan Tengah (Selasa, 6 Agustus 2024).

Program pendampingan pelaku usaha terus oleh dilaksanakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah seperti Sosialisasi NIB, Hak Merk, Sertifikasi Halal guna meningkatkan SDM Kelompok UMKM agar menghasilkan Produk Unggulan Khas Kalimantan Tengah.

Saat ini, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah sedang mengembangakn Program Inkubator Bisnis UMKM. Keberadaan inkubator bisnis sangat penting untuk UMKM karena berperan mendorong pertumbuhan dan pengembangan usahanya, namun dalam pelaksanaannya inkubator bisnis menghadapi berbagai keterbatasan terkait sumber daya manusia, modal, fasilitas, pembinaan, teknologi, potensi pasar dan regulasi.

Kedepannya melalui Program Inkubator Bisnis UMKM dapat mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi daerah, serta menciptakan wirausaha baru yang berdaya saing, tangguh, kreatif, dan professional.

#inkubatorbisnisumkm
#umkmnaikkelas
#kaltengmakinberkah

Kontak

Email: diskopukm1@gmail.com
Website: http://diskopukm.kalteng.go.id
Jl. Willem A. Samad No.7, Menteng, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya,           Kalimantan Tengah 73112

Link Terkait

Kalteng