Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Tengah beserta jajaran menghadiri Jambore Inovasi Nusantara Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah. (Kamis, 21 November 2024).
Kegiatan ini diselenggarakan di GPU Tambun Bungai , Kota Palangka Raya.
Jambore Inovasi Nusantara merupakan ajang yang penting untuk mempromosikan inovasi lokal dan menghubungkan para inovator dengan potensi pasar. Jambore ini diisi dengan berbagai kegiatan, antara lain pameran produk inovasi, seminar, dan lokakarya.
Dengan semangat kolaborasi, Jambore Inovasi Nusantara di Kalimantan Tengah diharapkan dapat menjadi titik tolak bagi pengembangan inovasi yang lebih luas dan berdampak positif bagi masyarakat serta ekonomi daerah.